get app
inews
Aa Read Next : Kegiatan Dipimpin Oleh Kapolres Dumai Ditujukan Kepada Bapaslon Walikota dan Wakil Walikota

Polsek Dumai Barat Lakukan Giat Cooling System Edukasi Kamtibmas Untuk Hadapi Pilkada 2024

Senin, 02 September 2024 | 11:26 WIB
header img

DUMAI, iNewsDumai.id - Polsek Dumai Barat melaksanakan kegiatan Cooling System dalam rangka Operasi Mantap Praja Lancang Kuning 2024, (01/09/2024). 

Kegiatan ini berlangsung di Ruangan Sekcam Dumai Selatan, Jalan Bukit Datuk Lama, Kelurahan Bukit Datuk, Kecamatan Dumai Selatan. 

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan edukasi Kamtibmas kepada Sekretaris Kecamatan (Sekcam) dan staf Kecamatan Dumai Selatan terkait persiapan menghadapi Pilkada 2024 di Kota Dumai. 

Hadir dalam kegiatan tersebut adalah Panit Binmas Polsek Dumai Barat, IPTU A. Sihite, Kasubsektor Dumai Selatan, IPDA Febri Z, dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Bintan, AIPDA F.J. Tobing sedangkan Dari pihak kecamatan, turut hadir Sekcam Dumai Selatan, Jaya Sanjaya, serta staf kecamatan. 

IPTU A. Sihite, menjelaskan bahwa kegiatan Cooling System ini merupakan bagian dari upaya Polsek Dumai Barat untuk menciptakan situasi yang kondusif jelang Pemilihan Kepala Daerah 2024. 

"Kami mengadakan diskusi dan edukasi dengan pihak kecamatan terkait situasi dan isu-isu yang berkembang, khususnya menjelang Pilkada 2024 di Kota Dumai. Tujuan utama kami adalah memastikan bahwa semua pihak dapat bersinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama tahapan pemilu," ujar IPTU A. Sihite. 

Lebih lanjut, IPTU A. Sihite menekankan pentingnya kolaborasi antara Polsek Dumai Barat dan pihak kecamatan dalam menjaga keamanan Pemilu 2024. 

"Kami mengajak pihak kecamatan untuk berkolaborasi dalam menjaga keamanan pemilu. Partisipasi aktif dari jajaran kecamatan sangat dibutuhkan untuk mewujudkan pemilu yang aman, damai, dan bebas dari gangguan Kamtibmas," tambahnya. 

Dalam diskusi tersebut, IPTU A. Sihite juga menyampaikan pentingnya bijak dalam menggunakan media sosial, terutama dalam menyikapi isu-isu yang beredar. 

"Kami mengingatkan agar seluruh jajaran kecamatan, kelurahan, dan RT dapat bijak dalam bersosial media. Jangan sampai terprovokasi oleh berita bohong, ujaran kebencian, dan isu SARA yang dapat memicu konflik di masyarakat," tegasnya. 

IPTU A. Sihite juga menyinggung tentang ancaman politik uang atau money politik yang sering terjadi menjelang pemilu. 

"Kami menolak keras praktek money politik dalam pemilu. Kami juga berharap pihak kecamatan turut mengawasi dan melaporkan apabila menemukan indikasi praktek semacam ini. Pemilu yang bersih adalah tanggung jawab kita bersama," ungkap IPTU A. Sihite. 

Sebagai hasil dari kegiatan ini, pihak kecamatan menyatakan kesiapannya untuk mendukung penuh Polsek Dumai Barat dan Polres Dumai dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif selama tahapan Pilkada 2024. 

"Kami akan berupaya semaksimal mungkin untuk meminimalisir isu-isu provokatif dan mengantisipasi potensi konflik di tengah masyarakat," ujar Sekcam Dumai Selatan, Jaya Sanjaya, menegaskan komitmen kecamatan dalam mendukung keberhasilan Pilkada 2024. 

Pada akhir kegiatan, IPTU A. Sihite mengapresiasi kesiapan dan komitmen pihak kecamatan dalam mendukung upaya Polsek Dumai Barat. 

"Kami sangat mengapresiasi respon positif dari pihak kecamatan. Sinergi yang baik antara kepolisian dan pemerintah kecamatan adalah kunci dalam menjaga keamanan dan kelancaran Pilkada 2024," tutup IPTU A. Sihite.

Editor : Ari Susanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut