get app
inews
Aa Text
Read Next : Gubri Syamsuar Harap Kampar Adventure Jadi Event Tahunan

Gubernur Riau Beberkan Alasan Investor dari Luar Negeri Tertarik Investasi di Riau

Jum'at, 10 Maret 2023 | 14:44 WIB
header img
Gubernur Riau Syamsuar. (Foto : Ist)

DUMAI, iNewsDumai.Id - Terciptanya kondisi aman dan nyaman antara suku bangsa, budaya, agama dan adat istiadat di Riau terus terjaga. Sehingga suasana kondusif berdampak dengan peningkatan kesejahteraan hidup masyarakat di Bumi Lancang Kuning

Gubernur Riau Syamsuar mengungkapkan, satu di antara upaya dalam membantu meningkatkan ekonomi adalah dengan menjaga keamanan iklim investasi yang mampu membuka lapangan kerja. 

“Dengan adanya keamanan [investasi] bisa mendorong ekonomi masyarakat Riau. Sebab para pengusaha yang ada sangat nyaman dan banyak ingin datang ke Riau untuk berinvestasi,” ungkap Gubri di Gedung Daerah Balai Serindit, Jalan Diponegoro, Kota Pekanbaru, Jumat (10/03/2023). 

Syamsuar berujar, bahwa pihaknya telah mendapat surat dari Wakil Gubernur Provinsi Sichuan Republik China yang akan membawakan misi perdagangan pada bulan Maret 2023.

Pemerintah Provinsi dari negeri panda itu telah melihat suasana investasi di Provinsi Riau mampu memberikan jaminan keamanan untuk berinvestasi. 

Selain itu, kata Gubri, ada juga para investor dari berbagai negara lainnya yang ingin berkunjung ke Kota Pekanbaru untuk membahas investasi serta pengembangan pariwisata.

“Alhamdulillah, ada surat dari Wakil Gubernur Provinsi Sichuan Republik China yang akan membawakan misi perdagangan di bulan Maret ini. Mereka mau berkunjung ke Pekanbaru bertemu saya," ujar Syamsuar. 

"Kemarin itu saat [saya] di Jakarta juga ada investor yang berkolaborasi dari berbagai negara Malaysia, Indonesia, Singapura, ada China yang mau membahas investasi dan pengembangan pariwisata di daerah kita,” jelasnya.

Menurut dia, hal itu sejalan dengan misi Pemerintah Provinsi Riau dalam rangka untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat. 

Oleh sebab itu, orang nomor satu di Provinsi Riau tersebut, akan mempersiapkan semua perangkat yang berkaitan untuk menunjang kemajuan daerah. Baik dalam rangka pendidikan, kesehatan, hingga ekonomi Riau. Hal ini dilakukan agar bisa lebih baik lagi di masa yang akan datang.

“Oleh karena itu lah, mari kita jaga ketentraman dengan baik dan kami siap melaksanakan amanah yang ada. Kerja sama kami ini semua tujuannya bagaimana demi mewujudkan harapan dari masyarakat Riau,” terangnya.

Editor : Kholid Hidayat

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut