get app
inews
Aa Text
Read Next : Perkuat Pergerakan di Sektor Industri, DPC SPN Kota Dumai Serahkan SK PSP Kepada CV Bima Nusantara

Rapat Agenda Pelantikan DPC PPDI Kota Dumai

Sabtu, 12 Agustus 2023 | 17:10 WIB
header img

DUMAI, iNewsDumai.id - DPC Perkumpulan Pers Daerah Seluruh Indonesia (PPDI) Kota Dumai adakan rapat persiapan pelantikan sekaligus pembentukan panitia pelaksana pelantikan yang bertempat di Kedai Coffe Latte Jalan Ahmad Yani Kota Dumai. Sabtu, (12/08/2023).

Rapat ini dihadiri oleh Ketua DPC PPDI Kota Dumai Ridwansyah yang kerap disapa Iwan Ziro, Sekretaris Ari Susanto dan segenap pengurus DPC PPDI Kota Dumai.

"Terimakasih saya ucapkan atas kehadiran kawan-kawan pada saat Rapat persiapan pelantikan sekaligus pembentukan panitia pelaksana pelantikan ini," ujar Iwan Ziro memulai.

Dan Alhamdulillah kemaren kita telah secara bersama-sama menghadiri Pelantikan DPP PPDI di Hotel Arya Duta Pekanbaru pada Rabu, 09 Agustus 2023.

"Tujuan diadakannya rapat pembentukan pelaksana panitia pelantikan DPC PPDI Kota Dumai ini adalah untuk menunjuk penanggung jawab terhadap kegiatan tersebut nantinya, namun yang perlu diingat adalah bahwa kita tidak akan membebankan sepenuhnya tanggung jawab tersebut kepada panitia pelantikan tetapi kita akan secara bersama-sama akan bertungkus lumus untuk mensukseskan acara pelantikan tersebut nantinya, karena ini dari kita dan untuk kita," sebut Iwan Ziro.

"Setelah pelantikan yang Insyaallah akan diagendakan pada Rabu, 04 Oktober 2023 selesai, maka kita akan segera dan sesering mungkin melakukan pelatihan tentang bagaimana untuk mengembangkan potensi dari profesi kita ini yaitu Jurnalis dengan mengundang Narasumber yang berkompeten," tambah Iwan Ziro.

"Mudah-mudahan apa yang kita harapkan bersama ini dapat berjalan dengan aman dan lancar nantinya," harap Iwan Ziro sembari mengakhiri.

Editor : Ari Susanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut