DUMAI, iNewsDumai.Id - Ketua Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Provinsi Riau Masriadi Hasan mengakui bahwa pengaruh pemimpin untuk mengajak masyarakat agar mau berzakat sangat besar.
Dilansir dari Media Center Riau, Hal tersebut dikatakannya saat menyampaikan tausiah agama di Masjid Adzikra Ujung Batu saat kunjungan kerja Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar di Rokan Hulu, Sabtu (14/1) malam.
"Kalau ustaz mengajak untuk membayar zakat itu hal biasa, tapi kalau udah Gubernur yang mengajak untuk membayar zakat itu sesuatu yang luar biasa dan rasanya itu beda", katanya.
Untuk itu perkembangan zakat di Provinsi Riau tidak terlepas dari semangat seorang pemimpin yang selalu mengajak masyarakatnya untuk berzakat.
Ia mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Riau Syamsuar karena tidak pernah bosan-bosannya mengajak masyarakat untuk selalu membayar zakat.
"Lebih sering lagi beliau (Gubri Syamsuar, red) berbicara zakat dari pada saya dan ajakannya tersebut tentunya membawa pengaruh besar bagi masyarakat untuk berzakat karena dia adalah seorang pemimpin," ujarnya.
Bersamaan dengan itu, Gubri Syamsuar menyampaikan bahwa dengan berzakat maka akan mendatangkan hidayah Allah SWT dan kehadirannya ke Kecamatan Ujung Batu untuk memotivasi masyarakat untuk selalu berzakat.
"Semoga dengan kita banyak berzakat akan membuka hidayah Allah SWT dan menjadi motivasi agar yang lainnya juga ikut berzakat. Anggap ini sebagai sumbangsih kita untuk agama dan untuk umat karena umat islam sangat banyak, baik di Riau maupun di Indonesia," pungkasnya.
"Sayang sekali kalau ini (zakat, red) tidak digerakkan, apalagi saat ini sudah didukung oleh pemerintah. Jadi mari kita gerakkan zakat ini bersama-sama," tutupnya.
Editor : Kholid Hidayat