DUMAI - Pada Kamis, 7 November 2024, bertempat di Jl. Gatot Subroto, Kelurahan Bukit Timah, Kecamatan Dumai Selatan, Kota Dumai, telah dilaksanakan kegiatan Cooling System dalam bentuk Forum Discussion Group (FGD) bersama masyarakat setempat.
FGD yang diselenggarakan oleh Polsek Dumai Selatan ini merupakan bagian dari Operasi Mantap Praja Lancang Kuning 2024.
Kegiatan bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) dalam rangka menyambut Pilkada serentak 2024.
Kapolsubsektor Dumai Selatan, Ipda Febri Zuhdi, hadir mewakili Kapolres Dumai AKBP Dhovan Oktavianton.
Dalam kesempatan ini, Ipda Febri Zuhdi mengajak warga untuk aktif berperan menjaga stabilitas di wilayah mereka menjelang Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Riau serta Walikota dan Wakil Walikota Dumai.
"Kami berharap masyarakat dapat bekerja sama dengan aparat keamanan untuk menciptakan suasana yang kondusif. Pemilu harus kita jadikan momentum kebersamaan, bukan perpecahan," kata Ipda Febri.
Ipda Febri juga menekankan pentingnya warga tetap waspada terhadap berita bohong (hoaks) dan ujaran kebencian yang dapat mengganggu ketenangan masyarakat.
“Hoaks dan ujaran kebencian hanya akan memecah belah. Masyarakat harus berhati-hati dalam menerima informasi, terutama yang beredar di media sosial,” ujarnya.
Dalam pertemuan itu, Ipda Febri meminta warga untuk menjadi pelopor dalam menjaga kedamaian di lingkungannya. Ia menegaskan bahwa keamanan lingkungan adalah tanggung jawab bersama.
"Kami mengajak semua warga untuk menjadi contoh dalam menjaga ketenangan di wilayahnya. Hanya dengan kerja sama yang baik, kita bisa menciptakan Dumai yang damai," lanjutnya.
Selain itu, Ipda Febri mengimbau warga untuk menghindari segala bentuk provokasi yang dapat memancing konflik antarpendukung pasangan calon.
"Pilkada adalah kesempatan kita untuk berdemokrasi, bukan untuk saling menjatuhkan. Kita harus jaga persaudaraan dan kerukunan, meskipun berbeda pilihan politik," tegasnya.
Melalui kegiatan ini, Polsek Dumai Selatan berharap masyarakat semakin sadar akan pentingnya peran mereka dalam menciptakan Pilkada yang aman dan damai.
“Mari kita jadikan Pilkada ini sebagai momentum untuk membangun Dumai yang lebih baik dengan tetap menjaga persatuan dan keamanan,” tutup Ipda Febri Zuhdi.
Editor : Ari Susanto
Artikel Terkait