DUMAI - Guna mewujudkan Pilkada yang aman dan damai, Polsek Dumai Kota melaksanakan kegiatan Cooling System dalam bentuk silaturahmi Kamtibmas bersama tokoh masyarakat dan warga Kecamatan Dumai Kota, (15/11).
Bertempat di Jl. Pangeran Diponegoro, Kelurahan Rimba Sekampung, kegiatan ini dihadiri oleh Kapolres Dumai AKBP Dhovan Oktavianton melalui Kapolsek Dumai Kota, Iptu Mulyadi Sihombing, S.H., didampingi Ps. Kanit Intel Polsek Dumai Kota, Aiptu S. Ginting.
Dalam kesempatan tersebut, Iptu Mulyadi Sihombing menyampaikan pentingnya menjaga kerukunan di tengah masyarakat selama berlangsungnya tahapan Pilkada serentak tahun 2024.
“Saya mengimbau kepada seluruh warga, meskipun ada perbedaan pilihan, jangan sampai hubungan silaturahmi terputus. Pilkada ini adalah momen demokrasi, bukan untuk memecah belah kita,” ujar Iptu Mulyadi.
Kapolsek juga menyoroti perlunya kebijaksanaan dalam menggunakan media sosial. Di era digital ini, menurutnya, masyarakat sering kali terjebak dalam hoaks dan ujaran kebencian yang dapat memperkeruh suasana.
“Media sosial adalah alat komunikasi yang kuat, tetapi kita harus bijak. Jangan sampai terprovokasi oleh hoaks atau isu yang memecah belah,” tambahnya.
Iptu Mulyadi Sihombing juga mengingatkan warga untuk tidak tergoda oleh praktik politik uang yang masih menjadi ancaman dalam setiap perhelatan politik.
“Kami tegaskan, baik pemberi maupun penerima money politics akan menghadapi sanksi hukum. Marilah kita semua ikut menjaga integritas proses demokrasi ini,” tegasnya dengan nada serius.
Sebagai bentuk partisipasi dalam menjaga keamanan, Iptu Mulyadi mendorong para tokoh masyarakat untuk menyampaikan himbauan kamtibmas kepada warga lain.
Menurutnya, keterlibatan semua elemen masyarakat sangat penting agar suasana kondusif di Dumai dapat terjaga hingga selesai tahapan Pilkada.
“Kami harapkan bapak-bapak dan ibu-ibu bisa mengajak lingkungan sekitar untuk berpartisipasi dalam menciptakan suasana aman di kota kita,” katanya.
Kapolsek juga berpesan agar warga memastikan diri terdaftar sebagai pemilih dan datang ke TPS pada tanggal 27 November 2024 untuk menyalurkan hak pilihnya.
“Gunakan hak suara Anda. Jangan sia-siakan kesempatan untuk ikut menentukan pemimpin kita lima tahun ke depan,” imbau Iptu Mulyadi.
Editor : Ari Susanto