DUMAI, iNewsDumai.id - Polres Dumai beserta Polsek Jajarannya terus menggulirkan pesan damai kepada seluruh masyarakat dalam menyongsong Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Melalui semangat Polri Presisi dan tulus ikhlas mengabdi, Polres Dumai beserta Polsek Jajarannya aktif mengedukasi dan mengajak seluruh masyarakat untuk turut serta mensukseskan Pemilu Damai 2024 tanpa isu negatif, berita bohong (hoax), ujaran kebencian dan isu SARA serta menggunakan hak pilih untuk kemajuan Indonesia.
Demi terwujudnya Pemilu Damai 2024 di Kota Dumai, Kapolsek Sungai Sembilan AKP Bonardo Purba, S.H melalui Ps. Kanit Binmas Polsek Sungai Sembilan Aiptu Dedi Sukria, S.H, Senin (15/1/2024) melaksanakan Sosialisasi Cooling System di Kelurahan Lubuk Gaung Kecamatan Sungai Sembilan.
Ps. Kanit Binmas Polsek Sungai Sembilan Aiptu Dedi Sukria, S.H, menyampaikan pentingnya pelaksanaan Pemilu yang aman, damai dan penuh kedewasaan terhadap tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan masyarakat sekitar Kelurahan Lubuk Gaung Kecamatan Sungai Sembilan.
Himbauan ini tidak hanya mencakup pelaksanaan Pemilu secara tertib aman dan damai, tetapi Aiptu Dedi Sukria, S.H juga menekankan pentingnya pemahaman bahwa setiap suara memiliki dampak besar dalam menentukan arah bangsa.
“Pemilu adalah momentum besar bagi warga negara untuk berpartisipasi dalam menentukan masa depan bangsa Indonesia, silahkan gunakan hak pilih anda dengan bijak sesuai hati nurani untuk kemajuan bangsa Indonesia lebih baik lagi," tegasnya.
Dalam himbauannya, Ps. Kanit Binmas Polsek Sungai Sembilan juga menyoroti pentingnya menjaga semangat kebersamaan dan menghormati berbagai perbedaan khususnya perbedaan pendapat, pandangan politik dan pilihan politik. Ia menekankan bahwa Pemilu 2024 bukan hanya sekadar pilihan politik, tetapi juga momentum memperkuat persatuan bangsa.
“Memiliki pilihan politik berbeda merupakan hal yang biasa terjadi, mari bersama wujudkan Pemilu Damai 2024 dengan sikap dewasa dan penuh rasa tanggung jawab. Kami juga berharap seluruh masyarakat Kota Dumai khususnya Kecamatan Dumai Barat dan sekitarnya dapat menggunakan hak pilihnya dengan bijak pada 14 Februari 2024 mendatang dan menolak segala bentuk kampanye hitam hingga politik uang dan politik identitas," tambah Aiptu Dedi Sukria, S.H.
Terakhir, Ps. Kanit Binmas Polsek Sungai Sembilan mewakili Kapolsek Sungai Sembilan dan Kapolres Dumai Barat selaku pimpinan Polres Dumai juga seluruh masyarakat khususnya masyarakat Kecamatan Sungai Sembilan untuk bersama-sama menjaga situasi Kamtibmas yang aman, damai, tertib dan kondusif di Kota Dumai menjelang, saat, dan pasca Pemilu 2024. Dirinya juga meminta masyarakat untuk bersama-sama mendukung dan mendo'akan agar seluruh tahapan Pemilu 2024 di Kota Dumai dapat berjalan dengan baik dan lancar.
Pantauan dilapangan, turut hadir dalam kegiatan tersebut Ps. Kasium Polsek Sungai Sembilan Aipda Dedi Kusriadi, Bhabinkamtibmas Kelurahan Batu Teritib Bripka S. Malau dan perwakilan personel Polsek Sungai Sembilan Briptu Dedi Handoko.
Editor : Ari Susanto