Fuad Santoso Menjadi Orang Pertama yang Mendaftar di DPC PDI Perjuangan Kota Dumai

ari Susanto
Sesi Foto Penyerahan Berkas ke DPC PDI Perjuangan

DUMAI, iNewsDumai.id - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kota Dumai membuka pendaftaran Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) mulai Senin, 12 September 2022. Baik Bacaleg untuk DPRD Kota Dumai, DPRD Provinsi Riau, DPR RI maupun DPD RI.

Tokoh muda Provinsi Riau, Fuad Santoso menjadi orang pertama yang mendaftar di DPC PDI Perjuangan Kota Dumai. Fuad yang kini menjabat sebagai Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Provinsi Riau ini mendaftar pada Selasa (13/09/2022) sore sekitar pukul 15.00 WIB.

Kedatangan pria kelahiran Dumai, 17 Oktober 1988 disambut Wakil Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Dumai Bidang Pemenangan Pemilu H. Suseto dan Sekretaris DPC PDI Perjuangan Bahari.

“Saya ingin berbuat lebih banyak kepada masyarakat Riau melalui legislatif. Saya mendaftar sebagai Bacaleg DPRD Riau dari Dumai untuk daerah pemilihan Dumai, Bengkalis dan Meranti,” kata Fuad usai mendaftar.

Fuad mengemukakan alasan mendaftar sebagai Bacaleg PDI Perjuangan. Selain telah mengantongi Kartu Tanda Anggota (KTA) PDI Perjuangan, ia merasa lebih sreg dengan PDI Perjuangan.

“Pertama saling solid. Baik di pusat maupun di daerah. Terbukti dua kali menang pemilu. Dan yang kedua, konsisten memperjuangkan nasib wong cilik dalam meningkatkan kesejahteraan mereka,” lanjutnya.

Fuad berharap bisa lolos penjaringan yang dilakukan DPC PDI Perjuangan Kota Dumai maupun hingga DPP. “Berkas yang kurang segera kami lengkapi,” pungkasnya.

Editor : Ari Susanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network