DUMAI – Polsek Dumai Kota telah melaksanakan kegiatan Cooling System dalam bentuk Focus Group Discussion (FGD) dengan warga Kelurahan Sukajadi, sebagai bagian dari Operasi Mantap Praja Lancang Kuning 2024. Acara ini berlangsung pada pukul 08.30 WIB di Jalan Bintan RT 05, dengan tujuan untuk membahas situasi terkini dan meningkatkan partisipasi masyarakat menjelang Pemilu 2024 (25/10).
Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Dumai AKBP Dhovan Oktavianton, S.H, S.I.K, M.Si, yang diwakili oleh Kanit Binmas Polsek Dumai Kota, Ipda Agust R. Simanjuntak, serta Bhabinkamtibmas dari berbagai kelurahan dan warga setempat. Dalam diskusi, peserta diajak untuk berkolaborasi dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama tahapan Pilkada.
“Partisipasi aktif warga sangat penting untuk mewujudkan Pilkada yang damai. Gunakan hak pilih dengan bijak pada 27 November 2024, karena golput bukanlah solusi,” ujar Ipda Agust.
Selain itu, warga juga diingatkan untuk bijak dalam bersosial media, tidak terprovokasi oleh berita hoaks, ujaran kebencian, dan isu SARA, serta menolak praktik politik uang. Polsek Dumai Kota berharap masyarakat dapat menyampaikan pesan ini kepada rekan dan tetangga agar terwujud suasana yang aman.
Dari kegiatan ini, masyarakat menyatakan kesiapan untuk mendukung Polsek Dumai Kota dan Polres Dumai dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif selama Pemilihan Kepala Daerah 2024. Warga juga berkomitmen untuk meminimalisir isu-isu provokatif dan mengantisipasi potensi konflik, demi terciptanya Pilkada yang aman dan tentram.
Editor : Ari Susanto