get app
inews
Aa Text
Read Next : Dalam Rangka Mendukung Pelaksanaan Pilkada, Tim Asistensi Polda Riau Adakan Kunjungan ke Kantor KPU

Polsubsektor Dumai Selatan Adakan Kegiatan FGD Bersama Warga Setempat

Selasa, 24 September 2024 | 12:35 WIB
header img

DUMAI, iNewsDumai.id - Polsubsektor Dumai Selatan mengadakan kegiatan Cooling System berupa Forum Group Discussion (FGD) di Jl. Abdul Rabkhan RT 012, Kelurahan Bukit Timah, Kecamatan Dumai Selatan, Kota Dumai, (31/10/2024).

Kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka Operasi Mantap Praja Lancang Kuning 2024 ini dihadiri oleh Kapolsubsektor Dumai Selatan, Ipda Febri Zuhdi, mewakili Kapolres Dumai, AKBP Dhovan Oktavianton. Turut hadir pula Bhabinkamtibmas Kelurahan Bukit Datuk, Aiptu F. Simamora, dan warga setempat.

Dalam kegiatan tersebut, Ipda Febri Zuhdi mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam menyukseskan Pilkada yang damai dan sesuai dengan aturan.

"Kami berharap masyarakat Dumai Selatan dapat berpartisipasi secara aktif, bekerja sama dengan berbagai elemen dalam memberikan hak pilihnya sesuai peraturan. Pemahaman politik dan aturan Pilkada sangat penting agar kita semua bisa menjalani tahapan ini dengan tertib dan aman," ucap Ipda Febri.

Ia juga menekankan pentingnya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) selama Pilkada berlangsung. Menurut Ipda Febri, menjaga kedamaian dan ketertiban adalah tanggung jawab bersama yang tidak bisa dibebankan hanya kepada pihak kepolisian.

“Menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif bukan hanya tugas kami, melainkan tanggung jawab seluruh warga. Mari kita saling mendukung untuk menghindari gesekan yang mungkin terjadi,” katanya dengan tegas.

Lebih lanjut, Ipda Febri mengingatkan warga agar tidak mudah terpengaruh oleh berita hoaks atau isu yang sengaja disebarkan untuk memperkeruh suasana. Ia menjelaskan bahwa penting bagi setiap warga untuk cermat dalam menerima dan menyebarkan informasi. 

“Berita hoaks hanya akan membawa kita pada ketegangan dan kekacauan. Sebelum membagikan informasi, pastikan kebenarannya. Ini demi kebaikan bersama,” jelasnya.

Selain itu, Ipda Febri juga mengimbau masyarakat untuk menolak praktik politik uang yang dapat merusak integritas proses Pilkada. Menurutnya, politik uang hanya akan mempengaruhi pemilihan yang bersih dan demokratis. 

“Money politics tidak hanya merusak kualitas Pilkada, tetapi juga membahayakan masa depan kita. Kita ingin pemimpin yang benar-benar dipercaya, bukan yang terpilih karena iming-iming uang,” tambahnya.

Ipda Febri mengajak warga Bukit Timah dan sekitarnya untuk menjadi contoh dalam menjaga kondusivitas di Kota Dumai selama tahapan Pilkada. Ia berharap sikap bijak dan kesadaran masyarakat akan menjadi kunci utama dalam menciptakan suasana yang aman dan damai. 

“Jadikan wilayah ini sebagai teladan bagi daerah lain, agar Dumai dikenal sebagai kota yang dewasa dalam berdemokrasi,” ucapnya.

Menutup kegiatan, Ipda Febri Zuhdi mengajak seluruh masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya secara bijaksana. Ia menyampaikan harapan agar Pilkada 2024 di Kota Dumai dapat berjalan aman dan lancar, mencerminkan aspirasi warga yang sesungguhnya. 

“Gunakan hak pilih Anda dengan bijak dan bertanggung jawab. Ini adalah kesempatan kita untuk menentukan masa depan yang lebih baik,” pungkasnya.

Editor : Ari Susanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut