DUMAI, iNewsDumai.id - Polsek Dumai Kota melaksanakan kegiatan Cooling System berupa Focus Group Discussion (FGD) di Jalan Wan Dahlan Ibrahim RT 13, Kelurahan Bintan, Kecamatan Dumai Kota, (09/09/2024).
Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bagian dari Operasi Mantap Praja Lancang Kuning 2024 Polres Dumai dalam rangka menyambut Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak yang akan berlangsung pada 27 November 2024.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kanit Binmas Polsek Dumai Kota, IPDA A.R. Simanjuntak, beserta beberapa anggota Bhabinkamtibmas lainnya.
Dalam sambutannya, IPDA A.R. Simanjuntak menekankan pentingnya partisipasi aktif masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama proses Pilkada berlangsung.
"Kami mengajak seluruh warga RT 13 Kelurahan Bintan untuk turut serta dalam menjaga keamanan di lingkungan kita. Pemilu adalah momentum penting untuk menentukan masa depan kita, dan keamanan adalah kunci agar proses ini berjalan lancar," ujar IPDA Simanjuntak.
Ia juga menyampaikan bahwa isu-isu politik yang berkembang saat ini perlu disikapi dengan bijaksana oleh masyarakat.
"Saat ini banyak informasi yang beredar, baik di media sosial maupun di masyarakat. Kita harus bijak dalam menanggapi isu-isu tersebut agar tidak mudah terprovokasi. Jangan biarkan berita bohong atau hoaks merusak kebersamaan kita," tambahnya.
IPDA Simanjuntak menekankan pentingnya menjaga kerukunan dan menghindari perpecahan di tengah masyarakat selama masa kampanye.
"Tugas kita bersama adalah menjaga agar situasi tetap kondusif. Jangan sampai perbedaan pilihan politik memecah belah kita. Mari kita tunjukkan bahwa masyarakat Dumai Kota mampu menghadapi Pilkada dengan dewasa dan damai," lanjutnya.
Dalam diskusi tersebut, IPDA Simanjuntak juga mengingatkan pentingnya menggunakan hak pilih dengan bijak.
"Golput bukanlah solusi. Setiap suara sangat berharga untuk menentukan masa depan daerah kita. Oleh karena itu, kami menghimbau agar seluruh warga RT 13 Kelurahan Bintan menggunakan hak pilihnya dengan bijaksana pada 27 November 2024 nanti," katanya.
Selain itu, IPDA Simanjuntak juga mengajak tokoh masyarakat dan warga untuk berkolaborasi dengan kepolisian dalam menjaga keamanan di wilayah hukum Polsek Dumai Kota.
"Kami tidak bisa bekerja sendiri. Diperlukan kerjasama yang kuat dengan masyarakat agar situasi tetap aman dan kondusif. Peran tokoh masyarakat sangat penting dalam hal ini," jelasnya.
Dalam kesempatan tersebut, IPDA Simanjuntak juga menyampaikan pesan untuk berhati-hati dalam menggunakan media sosial.
"Kita harus bijak dalam bersosial media. Jangan sampai termakan hoaks, ujaran kebencian, atau isu SARA yang dapat memicu konflik. Mari kita jaga komunikasi yang sehat dan positif di media sosial," himbaunya.
Lebih lanjut, beliau juga menekankan pentingnya menolak praktik politik uang yang sering terjadi menjelang pemilu.
"Politik uang merusak integritas pemilu. Kami berharap warga Kelurahan Bintan dapat menolak segala bentuk politik uang dan memastikan bahwa pemilihan berjalan dengan jujur dan adil," tegas IPDA Simanjuntak.
Pada akhir diskusi, IPDA Simanjuntak menyampaikan apresiasi kepada warga yang hadir dan berkomitmen mendukung upaya Polsek Dumai Kota dalam menciptakan situasi yang aman selama tahapan Pilkada 2024.
"Kami sangat berterima kasih atas dukungan yang diberikan oleh warga RT 13 Kelurahan Bintan. Bersama-sama kita pasti bisa mewujudkan Pilkada yang aman, damai, dan sukses," katanya.
Kegiatan Cooling System ini diakhiri dengan kesepakatan bersama dari warga dan tokoh masyarakat untuk mendukung penuh upaya Polsek Dumai Kota dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama proses Pilkada. Masyarakat berkomitmen untuk meminimalisir potensi konflik dan siap menciptakan suasana yang kondusif.
Editor : Ari Susanto