DUMAI, iNewsDumai.id - Para Kapolsek jajaran Polres Dumai melaksanakan apel di masing-masing kecamatan di wilayahnya, Kapolsek langsung memimpin Apel Kesiapsiagaan Pengamanan Tahapan Pemungutan Suara Pilkada Serentak 2024, (25/11).
Setelah apel, kegiatan dilanjutkan dengan patroli sinergitas untuk memastikan situasi keamanan tetap kondusif.
Kapolres Dumai AKBP Dhovan Oktavianton, S.H, S.I.K, M.Si, menyampaikan pentingnya koordinasi dan sinergi semua pihak untuk menjamin keamanan pada hari pemungutan suara.
“Kegiatan ini tidak hanya sebagai bentuk kesiapsiagaan, tetapi juga menegaskan komitmen kami untuk menciptakan Pilkada yang aman, damai, dan lancar. Semua elemen masyarakat dan penyelenggara pemilu harus bersama-sama menjaga stabilitas Kota Dumai,” ujarnya.
Peserta apel sendiri terdiri dari berbagai unsur, termasuk Kapolsek, Danramil, camat, Panwascam, PPK, Bhabinkamtibmas, Babinsa, lurah, PPS, KPPS, dan Linmas.
Sebanyak tujuh kecamatan terlibat dalam kegiatan ini dengan partisipasi penuh dari jajaran keamanan setempat.
“Keberadaan mereka di lapangan menunjukkan bahwa kita siap menghadapi segala tantangan keamanan selama proses pemungutan suara,” tegas Kapolres.
Kapolres juga menggarisbawahi peran patroli sinergitas yang dilaksanakan setelah apel.
“Patroli ini bertujuan untuk mendeteksi dini potensi gangguan dan memberikan rasa aman kepada masyarakat. Dengan kehadiran aparat di lapangan, kami berharap masyarakat semakin percaya bahwa Pilkada berjalan dengan baik,” katanya.
Kapolres juga menegaskan bahwa kegiatan ini hanya awal dari rangkaian pengamanan intensif yang akan berlangsung hingga proses penghitungan suara selesai.
“Kami sudah memetakan berbagai skenario untuk menghadapi kemungkinan gangguan keamanan. Dengan langkah preventif seperti ini, kami optimis Pilkada Serentak 2024 di Kota Dumai akan berjalan sukses,” tambahnya.
Di akhir wawancara, Kapolres mengimbau masyarakat untuk ikut berpartisipasi aktif dalam menjaga ketertiban selama Pilkada.
“Kami meminta seluruh warga untuk tetap tenang, mematuhi aturan, dan melaporkan segala bentuk pelanggaran kepada pihak berwenang. Mari kita sukseskan Pilkada ini bersama,” tutupnya.
Editor : Ari Susanto
Artikel Terkait