Polsek Medang Kampai Adakan Kegiatan Cooling System Berupa Silaturahmi Kepada Masyarakat Kelurahan

Tim iNews.id

DUMAI - Polsek Medang Kampai mengadakan kegiatan Cooling System berupa silaturahmi kepada masyarakat di Jl. Arifin Ahmad RT. 05, Kelurahan Teluk Makmur, Kecamatan Medang Kampai, pada Senin, 25 November 2024. Kegiatan ini bertujuan menciptakan situasi kondusif menjelang Pilkada serentak Tahun 2024 di Kota Dumai.

Kapolsek Medang Kampai, AKP Tony Prawira, S.Tr.K., S.I.K., M.H., yang mewakili Kapolres Dumai AKBP Dhovan Oktavianton, menyampaikan bahwa masyarakat perlu memahami situasi politik yang berkembang agar tidak mudah terpengaruh isu-isu negatif. 

"Saat ini, isu-isu politik kerap muncul di tengah tahapan Pilkada. Kita harus bijak menyikapinya agar tidak menimbulkan keresahan di masyarakat," ujar AKP Tony.

Ia juga menekankan pentingnya kewaspadaan terhadap potensi perpecahan yang disebabkan oleh isu provokatif

"Kami mengajak masyarakat untuk tidak mudah terprovokasi oleh informasi yang belum tentu benar. Hal ini dapat memicu konflik yang seharusnya bisa dihindari," kata AKP Tony.

Menurutnya, menjaga keharmonisan dan kedamaian di tengah perbedaan adalah kunci suksesnya Pilkada serentak 2024. 

"Perbedaan pilihan politik adalah hal yang wajar dalam demokrasi, tetapi jangan sampai perbedaan ini menimbulkan perpecahan. Mari kita utamakan persatuan dan keamanan bersama," imbuhnya.

AKP Tony juga mengajak masyarakat untuk menjadi agen perdamaian di lingkungannya masing-masing. 

"Saya berharap bapak dan ibu yang hadir di sini dapat menyampaikan pesan kedamaian ini kepada keluarga dan lingkungan sekitar, sehingga suasana kondusif dapat terjaga," tuturnya.

Selain itu, ia menekankan pentingnya mengantisipasi penyebaran isu hoax yang sering muncul selama masa Pilkada. 

"Jangan langsung percaya pada informasi yang beredar, terutama di media sosial. Pastikan kebenarannya sebelum menyebarkan," pesan AKP Tony.

Editor : Ari Susanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network