DUMAI - Personel Polsek Sungai Sembilan melakukan giat Cooling System di sejumlah rumah ibadah pada Minggu (3/11) dalam rangka menjaga situasi kondusif menjelang pelaksanaan Pilkada serentak.
Kegiatan yang dilakukan oleh anggota Polsek Sungai Sembilan ini bertujuan untuk meredam potensi konflik, serta memastikan ketenangan dan kenyamanan masyarakat dalam menjalankan ibadah selama rangkaian Pilkada berlangsung.
Dalam giat tersebut, personel yang terlibat antara lain Aipda Mario Erlangga Putra dan Bripka Dedi Anwar.
Kapolsek Sungai Sembilan, Akp Edwi Sunardi, yang mewakili Kapolres Dumai AKBP Dhovan Oktavianton, menjelaskan pentingnya pendekatan melalui Cooling System ini.
“Cooling System yang kami lakukan adalah langkah preventif untuk menjaga keamanan dan ketenangan selama masa Pilkada. Kami menyadari bahwa masa-masa seperti ini dapat memicu potensi konflik, terutama jika ada perbedaan pandangan politik. Maka dari itu, kami mengedepankan upaya pendekatan secara persuasif dan humanis kepada masyarakat,” ujar Akp Edwi Sunardi.
Dalam kunjungannya, Akp Edwi Sunardi menegaskan bahwa pihaknya akan terus berkomitmen untuk menjamin keamanan dan kenyamanan warga.
“Kami berusaha hadir di tengah masyarakat, termasuk melalui kunjungan ke rumah ibadah, agar masyarakat merasa aman dan nyaman. Hal ini juga sebagai bentuk sinergi dengan para tokoh agama untuk bersama-sama menjaga situasi yang kondusif,” tambahnya.
Menurutnya, komunikasi dengan tokoh agama merupakan salah satu kunci dalam membangun kesadaran bersama mengenai pentingnya menjaga ketenangan selama proses demokrasi berlangsung.
Lebih lanjut, Akp Edwi Sunardi menyampaikan bahwa dalam giat Cooling System ini, personel Polsek Sungai Sembilan memberikan imbauan langsung kepada jamaah dan pengurus rumah ibadah agar tetap waspada terhadap potensi gangguan keamanan.
"Kami mengajak seluruh masyarakat untuk tetap bersikap bijak dan tidak mudah terpancing isu-isu provokatif yang beredar. Situasi yang aman adalah tanggung jawab kita bersama," ujar Akp Edwi dalam kesempatan tersebut.
Selain itu, Akp Edwi Sunardi juga menyebutkan bahwa pihaknya akan meningkatkan intensitas patroli di wilayah rawan selama rangkaian Pilkada berlangsung.
“Kami akan memperkuat pengawasan, terutama di daerah yang berpotensi menjadi titik kerawanan. Patroli intensif akan terus dilakukan agar masyarakat tetap merasa aman dan proses Pilkada bisa berjalan dengan lancar tanpa hambatan,” jelasnya. Pihak kepolisian pun tetap bersiaga dalam rangka mencegah segala bentuk gangguan.
Tak lupa, Akp Edwi Sunardi juga mengapresiasi kerja sama dari seluruh lapisan masyarakat yang mendukung upaya Polri dalam menciptakan suasana aman dan damai.
“Kami sangat berterima kasih atas partisipasi masyarakat yang telah bekerja sama dengan baik. Dukungan masyarakat sangat berarti dalam menjaga stabilitas dan keamanan wilayah,” ujarnya.
Editor : Ari Susanto
Artikel Terkait