JAKARTA, iNewsDumai.Id - PPP saat ini semakin diminati oleh pemilih muda terutama generasi milenial dan generasi z. Mereka merasa ada idola baru usai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno bergabung ke partai berlambang kakbah.
Gairah keinginan generasi milenial tersebut tampak di berbagai kegiatan yang digelar partai. Di antaranya gelaran pelatihan juru bicara muda partai, santri digitalpreneur dan juga berbagai lokasi yang dikunjungan bakal capres PPP tersebut.
Direktur Program Puspoll Indonesia Chamad Hojin mengatakan Sandi memiliki kedekatan emosional dengan generasi milenial. Bahkan banyak anaj muda yang mengidolakannya sebagai sosok pengusaha yang sukses sejak muda dan mandiri sejak mahasiswa. " Hasil survei Puspoll, Sandi dijadikan role model bagi anak muda sekarang yang lebih suka jadi wirausaha. Selain itu, Sandi juga sosok muslim yang peduli dan berbagi," ujarnya saat dihubungi kemarin.
Menurut Hojin antuasiasme anak muda bergabung partai kakbah bersamaan dengan Sandi jadi momentum kebangkitan partai. Partai harus segera mewadahi generasi milenial dan menangkap aspirasi mereka.
PPP bisa membuat berbagai kegiatan seperti festival kreatif milenial, pendampingan wirausaha baik untuk santri maupun para mahasiswa. "Jika program-program.partai relate pasti makin banyak anak muda yang nyaman dengan PPP ," ujarnya.
PPP saat ini telah menargetkan pemilih milenial dalam pemilu 2024. Dari 52% pemilih muda sebagian besar menginginkan adanya lapangan kerja yanb mudah, harga sembako yang murah dan juga tumbuhnya UMKM.
Editor : Kholid Hidayat
Artikel Terkait