DUMAI, iNewsDumai.Id - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencatat gempa bumi berkekuatan magnitudo 5,2 guncang wilayah Aceh Singkil, Sabtu (11/3/2023) sekira pukul 11.03 WIB.
Lokasi gempa berada di 1.96 Lintang Utara - 97.85 Bujur Timur. Gempa tersebut pun tidak menimbulkan tsunami.
"Hati-hati terhadap gempabumi susulan yang mungkin terjadi," tulis BMKG.
"#Gempa Mag:5.2, 11-Mar-23 11:03:48 WIB, Lok:1.96 LU,97.85 BT (42 km Tenggara KAB-ACEHSINGKIL), Kedlmn:19 Km," sambungnya.
Gempa tersebut juga dirasakan di wilayah (Skala MMI) IV Kepulauan Banyak, IV Aceh singkil , IV Silangit, IV Pakpak Bharat, IV Sipoholon, III Aceh Selatan, III Gunung Sitoli , III Sirombu, III Nias Selatan, III Kec. Pagaran, III Kab. Tapanuli Utara.
"Gempa ini dirasakan untuk diteruskan pada masyarakat," pungkasnya.
Editor : Kholid Hidayat
Artikel Terkait