DUMAI, iNewsDumai.id - Akar Belukar Corporate Kota Dumai menjalin Pola kemitraan kepada Kelompok Tani Sumber Rezeki Kelurahan Bangsal Aceh Kecamatan Sungai Sembilan Kota Dumai, dalam program binaan Penanaman Budi Daya Talas Beneng.
Kegiatan Penanaman Talas Beneng pola Kemitraan Kelompok Tani Sumber Rezeki Bangsal Aceh - Sungai Sembilan dengan PT Akar Belukar Corporation di laksanakan di Jalan Parit Gantung - Parit Satu Kelurahan Bangsal Aceh Kecamatan Sungai Sembilan Kota Dumai. (11/02/2023)
Pembukaan Penananman Talas Beneng Pola Kemitraan Kelompok Tani Sumber Rezeki di buka oleh Walikota Dumai H. Faisal. SKM. Mars., yang di wakili oleh Asisten III, M. Syafei. S. Sos. M.Si., Dandim 0320/Dumai Letkol. Arh. Hermansyah Tarigan. SE., Kapolres Dumai AKBP Nurhadi Ismanto. SH. SIK., Dirut Akar Belukar Corporate Rahmayani, Kajari Dumai, Danlanal Dumai, Camat Sungai Sembilan, Ormas Pemuda Pancasila, Tokoh Masyarakat, Perwakilan Perusahaan, Babinsa, Bhabinkamtibmas dan tamu undangan lainnya.
Walikota Dumai yang di wakili oleh Asisten III, mengucapkan selamat dan sukses kepada Kelompok Tani Sumber Rezeki dan terima kasih kepada Akar Belukar Corporate yang turut peduli terhadap petani untuk memajukan ketahanan pangan pada masyarakat kita.
Dalam kata sambutannya, Dandim 0320 /Dumai mengucapkan terima kasih kepada seluruh tamu undangan, serta bersyukur bahwasannya Perencanaan Tanaman Talas Beneng ini akhirnya terwujud, yang pada perencanaannya Penanaman Talas Beneng tersebut sudahpun direncanakan pada Tahun 2022 yang lalu.
Namun dikarenakan sesuatu hal, pengiriman bibit agak sedikit ada kendala keterlambatannya, sehingga rencana tersebut dapat terlaksananya dibulan ini yakni bulan Februari 2023, semoga awal tahun ini menjadi awal tahun yang baik sesuai dengan program pemerintah dalam hal ini sesuai instruksi Presiden RI dalam Tantangan buat kita semua untuk membenahi Sandang Pangan Kita ujar Dandim 0320.
Dan ini merupakan Awal perdana Alas Belukar Corporate berkancah dikota Dumai untuk menjalin Pola kemitraan kepada kelompok tani kota Dumai.
Talas Beneng Ini yang artinya Besar dan Kuneng, menjadi favorite sumber tanaman ketahanan pangan yang mulai diunggulkan di Jawa Barat, dan kita mencoba untuk bisa di budidayakan di kota Dumai tutur Hermansyah.
Dalam Hal ini kita bermitra dengan oemilik tanah, kita tahu tanah disini luas dan jika dimanfaatkan lahan itu tentunya akan bermanfaat dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Dan pelaksanaannya itu di perlukan kerjasama antara pemilik tanah dan petani terang Dandim.
Juga Tanaman Talas Beneng yang tidak tahunan artinya dia ditanam singkat, sehingga pemilik tanah yang lahannya belum di manfaatkan tidak keberatan dalam pelaksanaanya untuk ditanami tanaman tersebut. Dan tentunya ini bisa menambah income bagi warga kedepannya.
Saat ini sudah di buka sekitar 7 Hektar are(Ha) lahan , dan baru 5 Ha yang baru di tanami dengan jumlah bibit keseluruhannya sekitar 50 ribu batang, dan baru sekitar 30 ribu batang yang sudah di tanami sedangkan 20 ribu batang lagi sedang dalam perjalanan pengiriman ujar Hermansyah menjelaskan.
untuk Pangsa pasarnya cukup besar, mudah-mudahan ini menjadi Room Model bagi petani sekita Dumai bagi yang memiliki lahan-lahan yang belum termanfaatkan ini bisa ditanami Talas Beneng. Juga disini ada Kemitraan bersama bersama Akar Belukar Corporate yang menjamin dalam hal Pasca penanamannya, dan tentu nantinya akan ada bimbingan juga terkait dengan proses penanamannya Talas Beneng supaya dapat bermanfaat lebih bagi masyarakat Dumai terang Dandim.
kegiatan di lanjutkan dengan penanaman bersama Talas Beneng oleh Tamu undangan, Foto bersama dan dilanjutkan dengan makan siang bersama.
Editor : Ari Susanto
Artikel Terkait