Berikut Tarif Listrik Terbaru di 2023, dari 450 VA hingga 3.500 VA

Nanang Fakhrurozi
PLN. (Foto : PLN)

DUMAI, iNewsDumai.Id - PT PLN (Persero) memastikan tetap memberikan subsidi listrik kepada pelanggan rumah tangga 450-900 Volt Ampere (VA).

Tak hanya itu, pelanggan nonsubsidi juga tidak mengalami kenaikan tarif pada periode ini dan tetap mendapatkan kompensasi.

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo mengatakan PLN berkomitmen untuk bisa memasok listrik andal untuk mendorong perekonomian nasional.

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo mengatakan PLN berkomitmen untuk bisa memasok listrik andal untuk mendorong perekonomian nasional.

Berikut ini besaran tarif tenaga listrik untuk per Januari hingga Maret 2023:

- Pelanggan Rumah Tangga Daya 450 VA Bersubsidi sebesar Rp415/kWh.

- Pelanggan Rumah Tangga Daya 900 VA Bersubsidi sebesar Rp605/kWh.

- Pelanggan Rumah Tangga Daya 900 VA RTM (Rumah Tangga Mampu) sebesar Rp1.352/kWh.

- Pelanggan Rumah Tangga Daya 1.300-2.200 VA sebesar Rp1.444,70/kWh.

- Pelanggan Rumah Tangga Daya 3.500 ke atas sebesar Rp1.699,53/kWh.

Artikel ini telah dimuat sebelumnya oleh Okezone dengan judul Segini Tarif Listrik Terbaru di 2023, dari 450 VA hingga 3.500 VA

Editor : Kholid Hidayat

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network