DUMAI, iNewsDumai.id - Pemerintah resmi menaikkan harga BBM subsidi jenis pertalite, pertamax, dan solar hari ini. Kenaikan tersebut dikatakan mulai berlaku sejak Sabtu, 3 September 2022 pukul 14:30 WIB.
Kenaikan BBM Pertamina Subsidi sebelumnya sudah diwacanakan oleh pemerintah untuk mengantisipasi pembengkakan APBN. Subsidi untuk energi dikatakan mencapai Rp 500 T dan kerap tidak tepat sasaran dalam penyalurannya.
Adapun kenaikan harga BBM Pertamina jenis pertalite seperti yang diwacanakan yakni Rp10.000/liter dari harga awal Rp7.650/liter. Sedangkan harga jenis pertamax naik hingga Rp14.500/liter dari harga awal yakni Rp12.500/liter.
Kenaikan harga BBM Pertamina juga terjadi pada jenis solar. Harga solar sebelumnya yakni Rp 5000/liter dan kini mencapai Rp 6.800/liter.
Sebelumnya, kabar mengenai kenaikan harga BBM akan resmi berlaku pada 1 September 2022. Namun wacana tersebut baru direalisasikan oleh pemerintah pada hari ini di mana Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Arifin Tasrif mengumumkan kenaikan tersebut.b
Demikian informasi mengenai kabar terbaru mengenai kenaikan harga BBM Pertamina jenis pertalite, pertamax, dan solar yang mulai diberlakukan pada Sabtu, 3 September 2022 pukul 14:30 WIB.
Editor : Kholid Hidayat
Artikel Terkait